Bismillaah...
Semoga artikel aederhana ini bisa untuk menjadikan introspeksi bagi diri penulis dan pembaca blog ini, adapun ciri-ciri suami Pembawa rejeki adalah sebagai berikut :
1. Rajin dan taat dalam beribadah.
Sehingga suami bisa membawa anak dan istrinya menuju kebaikan dan surga Allaah. Suami yang taat ibadah akan memperlakukan anak dan istrinya dengan baik, karena sadar bahwa semuanya adalah titipan/amanah Allaah yang harus di jaga.
2. Rajin dan tekun dalam bekerja.
Seorang suami sadar bahwa untuk menafkahi keluarganya harus bekerja, mustahil rezeki datang begitu saja tanpa bekerja atau berusaha.
3. Mencari rezeki yang halal
Seorang suami hendaklah menyadari bahwa keberkahan hidup hanya bisa diperoleh dengan cara bekerja dan yang halal sertai di ridhai Allaah SWT.
4. Jauh dari maksiat
Sudah otomatis maksiat adalah penyebab utama seretnya rejeki, sehingga seorang suami harus menghindarinya semaksimal mungkin, jangan memberi celah kemaksiatan, dan selalu bertobat jika melakukan kesalahan atau telah terjerumus kepada maksiat.
5. Rajin bersedekah dijalan Allaah.
Seorang suami haruslah tahu bahwa sedekah dan zakat akan membuat rejeki berkah dan melimpah, tentu niat awal asalah mendapat ridho Allaah, bukan sedekah untuk kaya semata atau rejeki semata. Utamanya Ridha Allaah SWT.
6. Santun dan berbakti kepada orang tua.
Baik itu dengan orang tua sendiri dan mertua serta orang yang lebih tua/seukuran dengan orang tuanya. Maka insya Allaah rejeki lancar.
7. Tidak pelit kepada istrinya
Inilah yang umumnya terjadi, bahwa sikap pelit kepada istri adalah salah satu sebab seretnya rejeki, dengan begitu seorang suami di anjurkan untuk tidak pelit/kikir terhadap istri dan keluarganya.
Semoga bermanfaat
Baca Juga : Kajian Sunnah Terbaru Klik Disini
Comments
Post a Comment
Selalu Berkomentar yang Baik sebab Semua akan dimintai Pertanggung Jawaban di Akhirat Kelak.