Resume kajian Ustadz Yusuf Surya. Lc حفظه الله di Masjid Raya At Taqwa, Jembatan 11 Rawalumbu, Bekasi, Kamis ba'da shubuh, 18 mei 2023 /27 Syawal 1444 *(kajian rutin tiap Selasa dan Kamis ba'da shubuh)
Kitab _Syarh Aqidah Ahlus Sunnah wal Jama'ah
Ahlus Sunnah Meyakini akan Melihat Alloh di Akhirat
Ahlus sunnah meyakini bahwa orang beriman akan melihat Alloh di hari kiamat. Ini adalah ijma' (kesepakatan) ahlus sunnah wal jama'ah.
*Orang beriman akan melihat wajah Alloh di akhirat. Sedangkan selama di dunia, tidak ada yang bisa melihat wajah Alloh. Adapun orang2 kafir tidak pernah bisa melihat Alloh, baik di dunia ataupun di akhirat.*
Keyakinan bahwa Alloh akan dilihat orang beriman di akhirat, ini *ditolak oleh kelompok Mu'tazilah*. Pendirinya adalah Wasil bin Atho', murid dari Hasan Bashri رحمه الله. Mereka (sekte Mu'tazilah) mengatakan: _"Orang2 kafir akan berada di manzilah baina manzilatain."_
Sebagaimana kebiasaan2 kelompok2 sesat, mereka juga membawa dalil al Qur'an. Dalih mereka dalam hal ini adalah:
1. QS al An'am: 103. Ayat ini benar. Namun mereka salah memahaminya. *Alloh tidak bisa dilihat saat di dunia. Adapun di akhirat, orang beriman akan melihat Alloh.*
2. Al Qiyamah: 22-23. Mereka takwil firman Alloh ini dengan mengatakan bahwa yang dimaksud adalah menunggu datangnya "pahala Alloh" bukan menunggu melihat wajah Alloh.
*Pengikut aqidah mu'tazilah ini, yang berpegang teguh pada prinsip "mendewakan/mengedepankan akal"*, juga ada pada masa2 sekarang ini. Misalnya: *hizbut tahrir.* Jika ada perkara agama yang tidak sesuai dengan akal mereka, meskipun dalilnya shohih, maka itu mereka tolak. Misalnya:
1. Menolak bahwa Alloh akan dilihat di hari kiamat.
2. Menolak adanya adzab qubur.
3. Menolak hadits tentang lalat.
Dalil tentang melihat Alloh:
Rosululloh صلى الله عليه و سلم bersabda: _"Kalian akan melihat Robb kalian sebagaimana kalian melihat bulan purnama, tanpa terhalang apapun, tanpa berdesak2an. Maka jagalah bagi kalian 2 sholat ini: sholat shubuh dan ashar."_
Maksudnya: Jika ingin bisa melihat Alloh, maka *jangan tinggalkan sholat shubuh dan ashar* . 2 sholat ini adalah 2 sholat yang sering ditinggalkan manusia karena:
1. *sholat shubuh karena ketiduran atau telat bangun.*
2. *sholat ashar karena masih sibuk beraktifitas duniawi*
Orang beriman akan melihat Alloh di akhirat 2 kali:
1. *saat di padang mahsyar.*
2. *ketika memasuki surga.*
Dalilnya QS Yunus: 26.
Jika orang2 beriman masuk ke surga Alloh, maka Alloh bertanya: _"Apakah yang kalian inginkan?"_ Mereka menjawab: _"Kami memohon kepada-Mu surga yang paling tinggi, firdaus."_ Lalu Alloh pun membuka hijab cahaya-Nya, sehingga orang beriman melihat wajah Alloh. Lalu Nabi bersabda membawakan firman Alloh QS Yunus, bagi mereka az ziyadah (tambahan).
_Az ziyadah_ (الزيادة) tambahan tersebut maksudnya adalah: melihat wajah Alloh.
_Al husnaa_ (الحسنى) maksudnya adalah masuk surga.
@ _Abu Aliyah Al Maidaniy_
Artikel Lainnya :
No comments:
Post a Comment
Selalu Berkomentar yang Baik sebab Semua akan dimintai Pertanggung Jawaban di Akhirat Kelak.