Tuesday, December 10, 2024

BERSIKAP OBJEKTIF JAUH LEBIH SELAMAT


Seorang muslim tentu sepakat bahwa kebenaran agama Islam berasal dari Allah dan Rasul-Nya. 

Segala sesuatu yang datang dari Allah dan Rasul-Nya pasti membawa kebaikan bagi hamba-Nya. 

Oleh karena itu, sebagai seorang muslim, sudah seharusnya kita menerima semua ketentuan dari Allah dan Rasul-Nya dengan sepenuh hati.

Bagi seorang muslim yang mendakwahkan Islam, niat dan tujuannya harus murni, yaitu ikhlas karena Allah, 

Bukan untuk mengejar kepentingan duniawi yang tidak bernilai di sisi Allah Subhanahu wa Ta'ala. 

Selain itu, seorang dai harus bersikap adil dalam dakwahnya, karena keadilan itu mendekatkan kepada ketakwaan. 

Allah Subhanahu wa Ta'ala berfirman:

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا كُوْنُوْا قَوَّامِيْنَ لِلّٰهِ شُهَدَاۤءَ بِالْقِسْطِۖ وَلَا يَجْرِمَنَّكُمْ شَنَاٰنُ قَوْمٍ عَلٰٓى اَلَّا تَعْدِلُوْا ۗاِعْدِلُوْاۗ هُوَ اَقْرَبُ لِلتَّقْوٰىۖ وَاتَّقُوا اللّٰهَ ۗاِنَّ اللّٰهَ خَبِيْرٌۢ بِمَا تَعْمَلُوْنَ

“Wahai orang-orang yang beriman, jadilah kamu penegak (kebenaran) karena Allah (dan) saksi-saksi (yang bertindak) dengan adil. 

Janganlah kebencianmu terhadap suatu kaum mendorong kamu untuk berlaku tidak adil. 

Berlakulah adil karena (adil) itu lebih dekat pada takwa. 

Bertakwalah kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Teliti terhadap apa yang kamu kerjakan.”

(QS Al-Mā'idah [5]: 8).

Salah satu keutamaan dari ketakwaan adalah bahwa Allah akan mencintai kita. 

Allah Subhanahu wa Ta'ala berfirman:

بَلٰى مَنْ اَوْفٰى بِعَهْدِهٖ وَاتَّقٰى فَاِنَّ اللّٰهَ يُحِبُّ الْمُتَّقِيْنَ

“Bukan begitu! Siapa yang menepati janji dan bertakwa, sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang bertakwa.” 

(QS Āli ‘Imrān [3]: 76)

Semoga Allah memudahkan kita semua untuk senantiasa bertakwa kepada-Nya. Allahumma amin.

Allahu Ta’ala a’lam bishawab

-------

No comments:

Post a Comment

Selalu Berkomentar yang Baik sebab Semua akan dimintai Pertanggung Jawaban di Akhirat Kelak.

Bab Was Was syaithon Bagian 2