Allah 'Azza wajalla berfirman :
"Dan sesungguhnya Kami "jadikan" untuk isi Neraka Jahannam kebanyakan dari jin & manusia, mereka Memiliki "Hati", (tapi) tidak dipergunakannya untuk memahami "(ayat-ayat Allah)", & mereka mempunyai mata, (tapi) tidak dipergunakannya untuk Melihat (Tanda2 Kekuasaan Allah), serta mereka juga mempunyai Telinga, (tetapi) tidak dipergunakannya untuk Mendengar "(ayat-ayat Allah)". Mereka seperti hewan ternak, bahkan "Lebih Sesat lagi". Mereka itulah orang-orang yang Lalai." (QS. 7 : 179).
Abud Darda' رضي الله عنه berkata :
"Barangsiapa Tidak Mengenali Kenikmatan Allah kepada dirinya Selain hanya urusan makanan & minumannya, maka Sungguh Sedikit sekali ilmunya, serta telah datang 'Adzab utknya." (Az-Zuhd libni Abi Haatim 48).
Imam Ibnul Qayyim رحمه الله berkata :
فإنّ مَن لم يرَ نعمة الله عليه إلا في مأكله و مشربه و عافية بدنه ؛ فليس له نصيبٌ مِن العقل البتة
"Maka sesungguhnya Barangsiapa yang Tidak melihat nikmat ALLAH kepadanya KECUALI Hanya dari Sisi Makan, Minum dan Kesehatan Badan saja, maka dia itu adalah seseorang yang tidak punya akal yang sehat." (Madaarijus Saalikin 1/277).
Imam Al-'Utsaimin رحمه الله berkata :
ما خرجنا لنعيش في الدنيا كما تعيش البهائم نأكل ونشرب وننام فقط، ولكن خرجنا لكي نعد الزاد للأخرى
"Kita tidak terlahir untuk hidup di Dunia seperti hidupnya hewan-hewan Ternak, yaitu Hanyalah Sekedar makan, minum dan tidur saja. Tapi kita Lahir (di Dunia) dalam rangka Menyiapkan Bekal untuk akhirat." (Syarah al-Kafiyah asy-Syafiyah IV/379).
Silahkan dishare untuk menyebarkan ilmu agama dan kebaikan. Jazakumullahu khairan.
(Ustadz Najmi Umar Bakkar).
Comments
Post a Comment
Selalu Berkomentar yang Baik sebab Semua akan dimintai Pertanggung Jawaban di Akhirat Kelak.