*KEHIDUPAN MANAKAH YANG ANDA PIKIRKAN?*
________✒
Pagi pada hari (Selasa, 27/5/2014)
Secara tidak sengaja, kulihat dosen pembimbing tesisku dulu
kulihat dia sudah terlihat sangat tua, tidak ada satupun rambut hitam di wajahnya, jalannya sudah sedikit sempoyongan
Dia bawa amplop lebar yang berisikan kertas, ingin sekali aku membantu beliau untuk membawanya, tapi aku urungkan, karena aku yakin beliau akan menolak tawaranku.
Bersamaan dengan itu, terbesit dalam pikiranku bahwa nanti aku juga akan seperti dia
Bila Allah memanjangkan umurku, aku akan menjadi tua, renta, kriput, sempoyongan, tidak bisa melakukan banyak hal yang ada dipikiranku.
▶ *Mungkin sebagian orang berpikir*
Kalau begitu aku akan gunakan waktu yang ada sebaik-baiknya untuk *MENCARI SELURUH KENIKMATAN DUNIA* dan mencicipinya sebelum tuaku, karena hidup ini hanya sekali.
▶ *Dan mungkin sebagian lain berpikir*
Akan kugunakan waktuku sebaik-baiknya untuk *MENCARI BEKAL DI KEHIDUPAN SETELAHNYA* yang kekal selamanya.
Dan tidak akan kulewatkan setiap detik hidupku untuk beramal dan berdzikir, karena di dunia hanya sementara, semua akan sirna, yang akan kekal adalah _pahala amalan kita._
●) *Perhatikanlah dua orang ini*
keduanya sadar akan berharganya sebuah waktu, tapi yang satu menggunakannya untuk meraih dunia, sedangkan yang lain menggunakannya untuk meraih kehidupan akherat.
*GOLONGAN MANAKAH ANDA?*
Jangan lupa pula Dari Ibnu ‘Abbas radhiyallahu ‘anhuma, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah bersabda,
اِغْتَنِمْ خَمْسًا قَبْلَ خَمْسٍ : شَبَابَكَ قَبْلَ هَرَمِكَ وَ صِحَّتَكَ قَبْلَ سَقَمِكَ وَ غِنَاكَ قَبْلَ فَقْرِكَ وَ فَرَاغَكَ قَبْلَ شَغْلِكَ وَ حَيَاتَكَ قَبْلَ مَوْتِكَ
_“Manfaatkanlah lima perkara sebelum lima perkara :_
_(1) Waktu mudamu sebelum datang waktu tuamu_
_(2) waktu sehatmu sebelum datang waktu sakitmu,_
_(3) masa kayamu sebelum datang masa kefakiranmu,_
_(4) masa luangmu sebelum datang masa sibukmu,_
_(5) hidupmu sebelum datang kematianmu.”_
📚 *(HR. Al-Hakim dalam al-Mustadrak nya. Syaikh al-Albani mengatakan bahwa hadits ini shahih dalam Shahih at-Targhib wa at-Tarhib, no.3355)*
🖊 Ustadz Musyaffa' ad Dariny Lc, M.A.
_Dewan Pembina Yayasan Risalah Islam_
*Oleh : Mutiara Risalah Islam*
>>>>>>>>🌺🌺<<<<<<<<
Comments
Post a Comment
Selalu Berkomentar yang Baik sebab Semua akan dimintai Pertanggung Jawaban di Akhirat Kelak.