Skip to main content

Posts

Showing posts with the label Tenar

SEORANG MUSLIM TIDAK SUKA KETENARAN

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam bersabda, إنَّ اللَّهَ يُحِبُّ العَبْدَ التَّقِيَّ، الغَنِيَّ، الخَفِيَّ "Sesungguhnya Allah mencintai hamba yang bertakwa, yang merasa cukup, yang tidak suka ketenaran." [HR. Muslim dari Saad bin Abi Waqqash radhiyallahu’anhu] Hadits yang mulia ini menjelaskan tiga sifat yang dicintai Allah 'azza wa jalla: 1. Bertakwa Asy-Syaikh Ibnul Utsaimin rahimahullah berkata, "Orang yang bertakwa adalah yang bertakwa kepada Allah 'azza wa jalla, yaitu menjalankan perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya." [Syarhu Riyadhis Shalihin, 3/510] 2. Merasa Cukup Asy-Syaikh Ibnul Utsaimin rahimahullah berkata, "Orang yang merasa cukup adalah merasa cukup dengan miliknya tanpa berharap kepada manusia. Merasa cukup dengan Allah 'azza wa jalla tanpa berharap kepada selain-Nya, tidak meminta-minta apa pun kepada manusia, dan tidak pula menampakkan kebutuhan kepada manusia." [Syarhu Riyadhis S